![]() |
Full Media |
Kelebihan Pembelajaran Berbasis Multimedia | Belajar dan pembelajaran merupakan satu kesatuan utuh yang tidak bisa dipisahkan. Pembelajaran yang dahulunya dianggap relevan, pada saat ini belum tentu bisa diandalkan dalam memacu adrenalin siswa dalam belajar. Perkembangan jaman merubah gaya pembelajaran yang seharusnya dimengerti dan dipahami oleh setiap guru dalam mengajar. Pembelajaran yang berbasis multimedia merupakan sebuah terobosan baru yang wajib dilakukan ketika proses pembelajaran.
Kebiasaan buruk guru di Indonesia adalah, mereka masih nyaman menggunakan metode ceramah yang pada dasarnya itu bukanlah sebuah metode melainkan prolog wajib sebelum memulai pelajaran. Satu hal yang mendasar kenapa harus mengedepankan pembelajaran yang berbasis multimedia adalah perkembangan IT, dan akses IT yang sangat mudah dan gampang.
Pembelajaran yang berbasis multimedia sebenarnya sangat simple untuk bisa dilaksanakan. Pembelajaran ini akan membutuhkan beberapa peralatan seperti speaker, komputer, proyektor dan media pembelajaran yang bisa anda buat dengan PowerPoint, Macrom media flas dan yang terbaru sekarang ini Lectora inspire.
Inilah beberapa kelebihan pembelajaran berbasis multimedia
- Lebih intraktif
- Komunikatif
- Santai
- Fleksibel
- Mudah di cerna karena menggabungkan tampilan audio, gambar dan visual
- Tidak membutuhkan banyak materi
- Bertahan lama
- dan masih banyak yang lainya.
Kesimpulan ;Pembelajaran yang berbasis multimedia saat ini sudah menjadi kebutuhan para siswa ditengah pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
bisa dicoba ni gan,,,makasi atas infonya :)
BalasHapussama2..semoga manfaat y ?
BalasHapus